Mantan Presiden SBY belakangan ini dituding
sering nyinyir dan cari perhatian. Selama "Tour de Java" pun SBY menyindir pemerintahan Presiden
Jokowi seolah-olah ingin mengatakan saat ia memimpin keadaannya jauh lebih baik
dari sekarang.
SBY dan
rombongan melakukan safari politik keliling Pulau Jawa tadi terkesan kuat ingin
membangun dan meningkatkan citra dirinya dan Partai Demokrat, tapi hanya dengan
satu kali blusukan ke Proyek Hambalang yang terlantar
(18/3/16). Presiden Jokowi menjatuhkan kembali citra SBY dan Partai Demokrat
yang sedang ingin dibangun tadi.
Pun tidak perlu banyak cakap, cukup dengan
pernyataan seperti ini, “Sedih melihat aset negara di proyek Hambalang cukup
lama mangkrak. Alang-alang sudah tumbuh tinggi,” kata Presiden Jokowi.
Kasus
korupsi di Proyek Hambalang yang melibatkan kader-kader Partai Demokrat seperti
Andi Mallarangeng dan Anas Urbaningrum ini mengingatkan kembali masyarakat akan
"Monumen Korupsi" sisa-sisa peninggalan masa kerajaan Majapahit, maksud
saya sisa peninggalan masa pemerintahan SBY.
Memang
ada keputusan dari Komisi X DPR RI dan KPK agar Proyek Hambalang dihentikan
terlebih dahulu terkait dengan masalah hukum seperti yang dikatakan oleh Roy
Suryo yang menggantikan posisi Andi Mallarangeng sebagai Menpora tahun 2013.
Meski Roy Suryo mengklaim sebenarnya ia ingin
melanjutkan proyek tersebut, dan mengatakan, "Jangan membanding-bandingkan
sebuah keputusan yang memang saat dulu dilarang oleh KPK dan sekarang sudah
diperbolehkan oleh KPK" (liputan6.com, 19/3/16), tapi tetap saja blusukan
Presiden Jokowi ke Proyek Hambalang, Bogor, Jawa Barat tadi sudah terlanjur
membuat nitizen tertawa.
Entahlah, Megawati Soekarnoputri pun ikut
tertawa atau tidak.
SBY dan
rombongan telah menutup safari politik atau "Tour de Java" tadi
dengan mengunjungi Jembatan Suramadu di Surabaya. Katanya masih ada
rencana safari politik selanjutnya ke Pulau Sumatera yang disebut "Tour de
Sumatera" dan tour-tour yang lainnya.
Cukup menarik menunggu tour-tour SBY dan
rombongan selanjutnya, tapi lebih menarik lagi
menunggu langkah blusukan Presiden Jokowi setelah tour-tour SBY dan
rombongannya tadi selesai.
Daftar Pustaka :
Daftar Pustaka :
·
Gens.2016.http://www.kompasiana.com/hulk2000/serangan-balik-presiden-jokowi-yang-mematikan_56edeb24c2afbd520da693f6.20
Maret 2016.
0 komentar:
Posting Komentar